Dari spekulasi yang berkembang, Galaxy S3 Mini hanya akan mempunya prosesor dual core STE U8420. Sedangkan RAM yang disandingkan tidak sebesar Galaxy S3 yaitu sebesar 1 GB saja dan memori internal sebesar 16 GB ditambah slot microSD.
Fitur NFC yang semula ada pada Galaxy S3 rupanya bakal dihilangkan oleh Samsung pada Galaxy S3 Mini. Sedangkan beberapa fitur lain dari Galaxy S3 yang dipangkas, masih belum diketahui.
Dengan kamera 5 mega piksel yang tersemat pada Galaxy S3 Mini, bisa diketahui bahwa Samsung menaruh harapan agar Galaxy S3 Mini bisa bersaing dengan smartphone-smartphone sejenis yang mempunyai harga dibawah Galaxy S3.
Versi android yang diadopsi ke dalam Galaxy S3 Mini yaitu android versi 4.1 Jelly Bean. Bukan Ice Cream Sandwich seperti yang ada pada Galaxy S3 ketika dirilis pertama kali.
Untuk baterai, Galaxy S3 Mini hanya mempunyai seuah baterai berkaasitas 1500 mAh. Hal tersebut rupanya disesuaikan dengan jenis prosesor dan lebar layar yang digunakan pada Galaxy S3 Mini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jangan pernah berkata kasar dalam hal berkomentar karena Bangsa INDONESIA adalah Bangsa yang berbudi luhur dan sopan dalam hal perkataan